"MEMECAH -BELAH" KALIMAT TAUHID

Jika kita menengok kepada peninggalan ulama terdahulu, maka akan didapati daripada warisan-warisan mereka yang antik dan unik yang diabadikan dalam kitab-kitab mereka. Ada begitu banyak macam kitab, dari yang tipis hingga tebal yang selalu membuat kita berdecak kagum. Satu diantaranya adalah kitab yang membahas makna tauhid karangan Imam Zarkasyi (w 794 H). Di kitab ini kita bisa melihat bagaimana seorang Imam Zarkasyi 'memecah b elah' kalimat tauhid dari huruf hingga kata, lalu mengurai kalimat tauhid tersebut dengan begitu apik dan elegan secara ilmiah. Secara garis besar, beliau membagi kitabnya ini menjadi 29 Fashl, dan membahas secara mendetail dari pembahasan bahasa, nahwu, balaghah, kalam, mantiq dan disiplin ilmu lainnya yang berkaitan dengan kalimat tauhid. Ajibnya, Imam Zarkasyi menulis kitab ini hanya semalam!! Bisa di bayangkan jika ia menulisnya seminggu, sebulan atau setahun. Akan jadi apa kalimat tauhid itu di hadapannya. Bagi ulama kita terdahulu, menga...